Loading...

SKPD Harus Antisipasi Libur Lebaran

Sehubungan dengan Peringatan Hari Besar Islam Idul Fitri 1438 Hijriyah dan adanya Surat Edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI perihal untuk tidak memberikan cuti tahunan sebelum dan sesudah cuti bersama Idul Fitri 1438 hijriyah. Maka seluruh SKPD dilingkup Pemkab Indramayu harus melakukan antisipasi dan persiapan agar semuanya berjalan dengan semestinya.



Hal tersebut ditegaskan Bupati Indramayu Hj. Anna Sophanah dalam Surat Edaran Nomor 851/893/Org tertanggal 13 Juni 2017 perihal Antisispasi Idul Fitri 1438 hijriyah yang diperuntukan bagi para kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Indramayu.

Dalam edaran tersebut dijelaskan, bahwa hari libur dan cuti bersama berlaku dari tanggal 25 sampai dengan 30 Juni 2017. Kemudian PNS tidak diperkenankan mengajukan cuti tahunan sebelum dan sesudah pelaksanaan cuti bersama dan bagi yang mangkir tanpa ada keterangan akan dikenakan sanksi sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.

"Sebelum dan setelah cuti bersama itu tidak ada alasan untuk tidak masuk kantor ataupun tidak diperkenankan ada libur tambahan ataupun cuti kecuali ada keterangan yang jelas," tegas Anna.

Para kepala SKPD dan juga jabatan lainnya untuk tidak menerima gratifikasi berupa apa saja atau pemberian lain dalam bentuk apapun yang berhubungan dengan jabatan/pekerjaannya tersebut.

Sementara itu, lanjut bupati, bagi SKPD atau unit kerja yang tugas pokok dan fungsinya memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat agar tetap siaga untuk memberikan pelayanan sehingga pelayanan tetap berjalan sebagaimana mestinya.

"Bagi SKPD atau unit kerja yang memberikan pelayanan langsung bisa dilakukan penjadwalan secara bergiliran sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan," katanya.

Selanjutnya, untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan kantor, kepala SKPD agar membuat jadwal piket selama libur dan cuti bersama tersebut, dengan ditembuskan ke Bagian Organisasi Sekretariat Daerah dan juga Sat Pol PP Kab. Indramayu. DENI SANJAYA / Dinas Komunikasi dan Informatika Kab. Indramayu

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
#

Berita Terkait Dengan SKPD Harus Antisipasi Libur Lebaran

  • Biadab! Diancam Disembelih, Ayah Tiduri Anak Tiri Hingga Belasan Kali Indramayu - Kasus pelecehan seksual terhadap anak kembali terjadi. Di Kabupaten Indramayu, seorang ayah tega menyetubuhi anak tirinya hingga belasan kali. Akibat perbuatannya, Dur alias Entus (31), warga Desa Sukareja, Kecamatan Balongan, har ...
  • Kepergok Curi Motor di Desa Bulak, Dua Orang Pemuda Dihajar Massa INDRAMAYU - Dua remaja yang diduga menjadi pelaku percobaan pencurian sepeda motor di jalan raya Bulak blok kendali, RT 24 RW 07 Desa Bulak, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu berhasil ditangkap warga setempat. Akibatnya, kedua pel ...
  • 10 Titik Tanggul Sungai Cimanuk di Indramayu Kritis Indramayu - Tanggul Sungai Cimanuk di sejumlah titik di Kabupaten Indramayu, semakin kritis. Jumlahnya pun diperkirakan akan semakin bertambah seiring penyusuran yang terus dilakukan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupate ...
  • Ditembak Polisi, Kawanan Bajing Loncat Pantura Gagal Beraksi Indramayu - Petugas Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Kandanghaur menggagalkan aksi kawanan bajing loncat yang hendak mengambil barang muatan dari sebuah mobil boks di jalur pantura Desa Karanganyar, Kecamatan Kandanghaur, Senin (28/8). ...
  • Kolam Renang 3 Firdaus Terisi Indramayu Ngobrolin Indramayu nggak bakalan habis pokoknya. Salah satunya obyek wisata di Desa Kombo Kecamatan Terisi ini, yaitu Kolam Renang 3 Firdaus. Cocok buat kamu yang butuh refreshing sama keluarga, doi, temen, atau gebetan, yang jomblo juga bisa m ...
  • Mengaku Sudah Menikah Lewat Telpon, AE Larikan Gadis Usia 14 Tahun Indramayu - Aksi nekat dilakukan oleh seorang pria bernama AE (40) warga Desa Sumbon, Kroya, Indramayu. Pasalnya, AE nekat membawa kabur remaja berusia 14 tahun. Korban yang bernama NK diketahui merupakan warga Kampung Cigaru RT 13/4, Desa ...
  • Jelang Arus Mudik, Ratusan Putaran Arah di Pantura Indramayu Ditutup INDRAMAYU - Untuk mengatasi kemacetan dan kepadatan arus lalu lintas di sepanjang jalur pantura Indramayu, Polres Indramayu menutup ratusan putaran arah atau (u-turn) yang ada di jalur pantura sepanjang 68 kilometer (KM), Jumat (16/6/2017). ...
  • PERSINDRA (Persatuan Sepakbola Indramayu) Sedulur kabeh, pada weru beli ning Persindra? Iya Persindra (Persatuan Sepakbola Indramayu), masa ora weru sih. Ngisin-ngisin aken bae dih. Persindra kuh dibentuk tanggal 08 Oktober 1966 ning Indramayu lur. Sebagai anggota PSSI sing ana ning Div ...
  • STIDKI NU Beri BEASISWA Pada 200 Mahasiswa-Mahasiswi Baru Ditahun perdana pelaksanaan kegiatan belajar mengajar Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islami Nahdlatul Ulama (STIDKI NU) Kabupaten Indramayu, saat ini telah menganggarkan beasiswa bagi 200 mahasiswa dan mahasiswi baru. Saat di konfirma ...
  • DPRD Indramayu Kembali Soroti Masalah Parkir Indramayu - DPRD Kabupaten Indramayu kembali menyoroti masalah pajak dan retribusi parkir. Pasalnya, penghasilan dari parkir berkontribusi besar terhadap pendapatan asli daerah (PAD). Tidak maksimalnya PAD tahun 2016 salah satunya akibat pen ...


About / Sitemap / Contact / Privacy / Disclaimer

FOLLOW